Hai kaumku, masuklah ke tanah suci (Jerusalem) yang telah ditentukan Allah bagimu, dan janganlah kamu lari ke belakang (karena takut kepada musuh), maka kamu menjadi orang-orang yang merugi.
(5: 21)
22. قَالُوا يَا مُوسَى إِنَّ فِيهَا قَوْمًا جَبَّارِينَ وَإِنَّا لَنْ نَدْخُلَهَا حَتَّى يَخْرُجُوا مِنْهَا فَإِنْ يَخْرُجُوا مِنْهَا فَإِنَّا دَاخِلُونَ
Mereka berkata: “Hai Musa, sesungguhnya dalam negeri itu ada orang-orang yang gagah perkasa, sesungguhnya kami sekali-kali tidak akan memasukinya sebelum mereka ke luar daripadanya. Jika mereka ke luar daripadanya, pasti kami akan memasukinya.” (5: 22)
Nabi Musa as meminta kepada Bani Israil agar berjuang dan berupaya untuk bisa memasuki kawasan Syam dan Baitul Maqdis, serta tetap berjuang melawan para penguasa zalim di sana. Adapun mereka yang hidup bertahun-tahun di bawah kekuasaan Firaun dan sedemikian takutnya berbicara bebas, mereka mengatakan, kami bukanlah orang yang bersikap tegas dan kami tidak memiliki keberanian dalam berperang. Namun apabila mereka berhasil dikeluarkan dan tanah suci itu diberikan kepada kami, maka kami pun akan memasuki Baitul Maqdis.
Dari ayat tadi terdapat dua pelajaran yang dapat dipetik:
1. Para pemeluk agama Ilahi harus bisa membebaskan tempat-tempat suci agama dari cengkeraman para penjahat dan penjajah.
2. Kurangnya introspeksi dan merasa lemah melawan musuh merupakan faktor kegagalan yang telah diupayakan untuk dihilangkan oleh para nabi. (BJ).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar